Jakarta –
Manchester United menatap derby dengan modal positif. Kendati demikian, pertandingan dengan Manchester City dinilai menjadi tantangan besar untuk Setan Merah.
MU memetik kemenangan 1-0 atas Nottingham Forest dalam lanjutan Piala FA. Di City Ground, Kamis (29/2/2024) dini hari WIB, Casemiro yang menjadi penentu kemenangan.
Pada akhir pekan ini, MU sudah ditunggu pertandingan berat. The Red Devils akan melawan Man City di Etihad Stadium. Laga derby Manchester kedua musim ini berlangsung, Minggu (3/3).
Rooney senang bahwa MU bisa menang lagi. Tapi, laga dengan Man City akan menjadi tantangan berat untuk The Red Devils.
“United kalah dalam satu pertandingan dan itu krisis –saya sudah melihat itu. Tapi, malam ini adalah kemenangan bagus dan reaksi bagus dari laga dengan Fulham,” kata Rooney di BBC.
“Derby merupakan tantangan besar yang akan datang, Manchester City tim luar biasa dan itu tantangan besar,” kata dia menambahkan.
Dalam lima pertandingan terakhir dengan Man City, MU tak cukup bagus. MU menelan sebanyak empat kekalahan dan menang sekali.
Gawang MU dibobol oleh Man City sebanyak 16 kali. Sedangkan MU cuma bisa membobol gawang Man City sebanyak tujuh kali.