web stats

Southgate Masih Pelatih Timnas Inggris Usai Euro 2024?


London

Gareth Southgate belum mau memastikan apakah tetap lanjut bersama Timnas Inggris atau tidak setelah Euro 2024. Sebab, fokus utamanya membawa Tim Tiga Singa berjaya di sana.

Masa depan Southgate saat ini lagi dispekulasikan setelah kontraknya akan habis Desember nanti. Itu artinya Euro 2024 akan jadi turnamen terakhir Southgate bersama The Three Lions.

Southgate kini jadi salah satu kandidat kuat manajer baru Manchester United musim depan. Manajemen MU yang kini dipimpin Sir Jim Ratcliffe sudah mendekati Southgate untuk jadi pengganti Erik ten Hag.

Southgate dianggap cocok untuk memimpin Setan Merah bangkit musim depan, setelah hancur-hancuran musim ini. Tapi, Southgate sampai saat ini masih bungkam soal kelanjutan masa depannya.

“Apakah saya bertahan atau tidak, itu tergantung penampilan kami nanti, hasil, dan keinginan untuk bertahan. Ada banyak hal dipertimbangkan untuk itu. Tapi, yang pasti itu akan dibahas setelah musim panas nanti,” ujar Southgate seperti dikutip ESPN.

“Apakah saya bertahan atau tidak, itu tergantung penampilan kami nanti, hasil, dan keinginan untuk bertahan. Ada banyak hal dipertimbangkan untuk itu. Tapi, yang pasti itu akan dibahas setelah musim panas nanti,” ujar Southgate seperti dikutip ESPN.

“Saya belum bisa melihat seperti apa tahun depan karena buat saya musim panas ini penentunya. Semuanya punya misi untuk bisa jadi juara di Euro 2024.”

“Kami sudah pasti jadi salah satu favorit juara. Ada ekspektasi besar di sana, ini wajar mengingat apa yang sudah kami lakukan selama lima, enam tahun terakhir. Kami nyaman dengan ekspektasi itu. Brilian melihat para fans begitu antusias dengan tim ini, makanya tidak penting untuk berpikir jauh setelah itu.”

Gareth Southgate sudah menangani Inggris sejak 27 September 2016 dengan pencapaian terbaik runner-up Euro 2020 dan peringkat keempat Piala Dunia 2018. Dia punya rasio kemenangan 61,29 persen dari total 93 laga.

(mrp/nds)

Sumber: https://sport.detik.com

Scroll to Top