web stats

Soal Jadon Sancho, MU Dikritik Terapkan Standar Ganda

Soal Jadon Sancho, MU Dikritik Terapkan Standar Ganda


Jakarta

Jadon Sancho membuat situasi Manchester United memanas. Tapi, dia mendapat pembelaan dari eks Timnas Inggris, Gary Lineker.

Saat The Red Devils dikalahkan oleh Arsenal, Sancho tak masuk skuad MU. Di Emirates Stadium, Minggu (3/9/2023) malam WIB, The Red Devils ditumbangkan The Gunners 1-3.

Lini depan MU kurang menggigit dalam laga itu. Situs resmi Liga Inggris mencatat cuma ada dua sepakan mencapai sasaran yang dilakukan oleh Setan Merah.

MU mencetak gol lebih dulu via Marcus Rashford pada menit ke-27. Arsenal membalas di sisa pertandingan dengan gol Martin Odegaard, Declan Rice, dan Gabriel Jesus di sisa pertandingan.

Pertanyaan mengenai Sancho datang selepas pertandingan. Sancho menjadi salah satu pencetak gol MU saat menang 2-0 atas Arsenal dalam laga pramusim di Amerika Serikat.

Jurnalis menanyakan kepada manajer MU, Erik Ten Hag, menyebut bahwa eks pemain Manchester City dan Borussia Dortmund itu kurang sip saat latihan. Sancho kemudian membalas pernyataan Ten Hag itu secara terbuka. Kini, Sancho terancam sanksi dari klub.

Mengenai situasi Sancho itu, Lineker juga memberikan komentar. Lewat akun media sosial X, dia memberikan penilaian bahwa MU melakukan standar ganda.

“Jadi, manajer bisa berbicara di muka umum, tapi pemain tidak bisa. Menarik,” kata Lineker yang juga dikabarkan FourFourTwo.

Sancho sudah bermain dalam tiga pertandingan MU di Liga Inggris musim ini. Dia belum memberikan kontribusi baik gol atau assist.

(cas/nds)

Sumber: https://sport.detik.com

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top