web stats

Pesan Menyentuh Kapten Luton Town Usai Selamat dari Serangan Jantung


Luton

Tom Lockyer sempat kolaps di akibat serangan jantung. Kapten Luton Town itu mengucapkan pesan emosional usai ditolong dan nyawanya terselamatkan.

Lockyer kolaps di tengah laga Bournemouth vs Luton Town di Vitality Stadium, 16 Desember lalu. Pemain tim tamu itu kolaps di babak kedua.

Tepatnya di menit ke-65, Tom Lockyer tiba-tiba ambruk di lapangan. Pemain dan petugas medis langsung bergegas membantunya bertahan hidup.

Gerak cepat paramedis akhirnya bisa membuat Lockyer selamat. Ia bisa dibawa ke rumah sakit, dan nyawanya tertolong. Luton Town kemudian mengonfirmasi bahwa sang kapten kena serangan jantung.

Kini, kondisi Lockyer sudah membaik. Lewat akun Instagramnya, pemain berusia 29 tahun itu mengucapkan terima kasih sudah dibantu untuk bertahan hidup.

Dalam unggahannya, Tom Lockyer mengunggah nama-nama paramedis yang telah membantunya. Ia juga mengapresiasi dukungan suporter yang terus mendoakannya di momen-momen sulit.

“Saya cuma ingin mengatakan bahwa saya semakin baik dan baik usai kena serangan jantung di Bournemouth. Alasan mengapa saya bisa lebih baik adalah berkat tindakan heroik para pemain, staf, dokter, dan paramedis,” tulisnya di Instagram.

“Saya merasa bersyukur hal ini terjadi pada saya, dan saya dikelilingi para pahlawan ini. Mereka menyelamatkan hidup saya. Saya tidak akan pernah melupakan apa yang telah Anda lakukan untuk saya,” ujarnya.

Tom Lockyer kini belum bermain lagi. Ia tetap memberi dukungan kepada luton Town, dan menjelaskan bahwa nasibnya masih akan dibahas oleh dokter.

“Semangat juang yang saya lihat dalam tiga pertandingan terakhir telah memberi saya semangat yang sangat dibutuhkan. Saya akan melakukan apa pun yang saya bisa dengan cara apa pun untuk membantu Gaffer dan Klub,” tulisnya.

“Dalam kapasitas apa, hal itu masih harus diputuskan karena saya akan bertemu dengan para spesialis di tahun baru,” ungkapnya.

“Saya sangat menekankan betapa pentingnya mengetahui CPR bagi banyak orang. Ini benar-benar menyelamatkan nyawa, seperti saya. Silakan kunjungi situs web British Heart Foundation untuk mengetahui dasar-dasarnya atau ikuti kursusnya. Anda tidak pernah tahu kapan Anda mungkin membutuhkannya.”

“Saya sangat terharu dengan dukungan yang saya terima dan terima kasih atas pesan, surat, hadiah, dan harapan baik Anda. Melihat spanduk di tanah dan mendengar nama saya dinyanyikan sungguh sangat berarti bagi saya dan keluarga.”

“Terakhir, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Bournemouth, Gary Sweet, Rob Edwards, dan Luton Town atas dukungan yang mereka berikan kepada keluarga saya selama ini. Saya berharap semua orang mengucapkan Selamat Tahun Baru dan harapan terbaik untuk tahun 2024,” tutup Tom Lockyer.

Cepat sembuh, Tom!

Scroll to Top