web stats

Media Vietnam Puji Persiapan Indonesia Menuju Piala Asia 2023


Jakarta

Timnas Indonesia menyambut Piala Asia 2023 dengan segudang persiapan. Hal itu dipuji media Vietnam.

Media The Thao 247 menyebut Indonesia punya persiapan paling terencana menyambut Piala Asia 2023. Skuad Shin Tae-yong memang punya beberapa program persiapan.

Mulai dari menggelar training camp di Turki dan melakoni tiga laga persahabatan. Timnas Indonesia juga sudah datang jauh-jauh hari untuk berlatih.

“Pada turnamen kontinental tertinggi tingkat tim nasional ini, Timnas Vietnam tergabung di Grup D dengan lawan: Tim Jepang, Tim Irak dan wakil Asia Tenggara lainnya, Indonesia,” tulis The Thao 247.

“Di antara 4 tim tersebut, Timnas Indonesia mungkin menjadi wakil yang paling terencana persiapannya ketika berlatih di Turki dan melakoni 3 laga persahabatan sebelum mengikuti turnamen,” jelas media Vietnam tersebut.

Selain menyoroti persiapan dari segi latihan, The Thao 247 juga menyinggung dua pemain keturunan yakni Ivar Jenner dan Rafael Struick. Keduanya sudah bergabung dengan Timnas Indonesia di Turki.

Timnas Indonesia sendiri tergabung di Grup D Piala Asia 2023 bersama Jepang, Vietnam, dan Irak. Laga perdana skuad Garuda adalah melawan Irak, 15 Januari 2024.

Piala Asia 2023 digelar mulai 12 Januari mendatang, sampai 10 Februari mendatang. Qatar menjadi tuan rumah perhelatan bergengsi benua Asia tersebut.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top