web stats

Lolos Perempatfinal, Rinov Puji Mentari

Lolos Perempatfinal, Rinov Puji Mentari


Jakarta

Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari melangkah ke perempatfinal Australia Open 2023 dengan tidak mudah. Rinov pun beruntung karena didukung dengan permainan apik Mentari.

Tampil di Quay Centre, Sydney Olympic Park, Sydney, Kamis (3/8/2023), Rinov/Mentari harus berjuang tiga gim melawan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei. Mereka akhirnya menang 21-16, 17-21, 21-19 atas wakil Malaysia itu.

“Alhamdulillah bisa maju ke babak delapan besar. Cuma, meski menang permainan saya hari ini tidak sebaik kemarin. Penampilan saya hari ini diselamatkan oleh penampilan bagus Tari. Dia tampil oke banget. Kita bisa saling dukung untuk bisa menang,” kata Rinov dalam keterangan tertulisnya.

“Tadi juga lumayan tegang. Lawan dan kami pun sama-sama tegang dan banyak membuat kesalahan sendiri. Tadi kami dan lawan sebenarnya bisa mendapat poin juga dari kesalahan lawan dan kami sendiri,” ujarnya.

“Hanya di poin-poin kritis, saya dan Mentari bisa main lebih tenang. Saya juga main lebih berani dan nekat saja,” Rinov menambahkan.

Hal serupa diungkapkan Mentari. Menurutnya, sejak awal ia dan Rinov sejatinya sudah menerapkan pola yang direncanakan sejak awal dan berusaha fokus.

Namun saat memasuki gim kedua dan lawan mengubah pola, justru Rinov/Mentari malah tak siap. Baru lah di gim ketiga, mereka berupaya untuk fokus satu poin demi satu poin sebelum akhirnya menang.

Mentari juga menegaskan bahwa permainan keduanya secara keseluruhan sudah jauh lebih baik. Termasuk komunikasi yang lebih lancar. “Secara permainan, kami juga lebih percaya diri karena sebelumnya juga pernah menang,” kata Mentari.

Di fase selanjutnya, pasangan peringkat 17 dunia ini akan berhadapan dengan ganda campuran ranking 33 dunia Cheng Xing/Chen Fang Hui. Kedua pasangan ini belum pernah bertemu sehingga sama-sama memiliki peluang untuk menang, meskipun di atas kerta Rinov/Mentari lebih diunggulkan.

“Target kami di sini memang ingin memperbaiki prestasi dulu,” kata Rinov.

(mcy/aff)

Sumber: https://sport.detik.com

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top