web stats

Joselu Peringatkan Real Madrid, Sebut-sebut Bayer Leverkusen


Madrid

Real Madrid memang favorit saat menghadapi Borussia Dortmund di final Liga Champions. Joselu mewanti-wanti Madrid sambil menyinggung kekalahan Bayer Leverkusen.

Final Liga Champions antara Dortmund vs Madrid digelar di Stadion Wembley, London, pada akhir pekan ini. Tidak bisa dipungkiri, Los Blancos memiliki skuad yang lebih mentereng ketimbang lawannya. Selain itu Madrid juga memiliki tradisi di kompetisi ini usai mengoleksi 14 trofi juara, termasuk memenangi delapan dari delapan final terakhirnya.

Dortmund bahkan bisa dibilang tim kejutan. Tidak ada yang menyangka Die Borussen bisa melaju sejauh ini setelah mentok di babak 16 besar dalam dua musim sebelumnya. Yang lebih heroik, Dortmund mendepak Atletico Madrid (perempatfinal) dan Paris Saint-Germain, tim-tim yang secara teori, lebih diunggulkan lolos.

Joselu mengingatkan Real Madrid agar tidak jemawa melawan Dortmund. Madrid mesti berkaca dari kekalahan mengejutkan Leverkusen dari Atalanta 0-3 di final Liga Europa belum lama ini.

Seperti diketahui Die Werkself semula difavoritkan setelah mengarungi musim dengan tidak terkalahkan, termasuk saat menyabet gelar Bundesliga. Joselu tidak ingin El Real mengalami nasib serupa dengan Leverkusen. Ditambah lagi, menurut dia, tim-tim lawan selalu punya hasrat besar untuk menjungkalkan Madrid.

“Ini akan menjadi sebuah pertandingan yang kacau. Kami sudah menganalisis lawan dan aku selalu mengatakan bahwa peluang di final itu selalu 50-50,” ungkap Joselu kepada Radio Marca.

“Kurasa kami bisa belajar banyak dari final Leverkusen di Liga Europa. Klub Jerman itu favoritnya dan kalah. Jika anda santai dan jemawa, anda keliru. Sedangkan di awal musim, tidak ada yang mengira mereka akan lolos dari fase grup. Mereka mengusahakan agar bisa mencapai final ini.”

“Toh tidak ada pertandingan yang mudah. Lebih jauh lagi, tim-tim lain selalu punya motivasi untuk mengalahkan Real Madrid. Aku sendiri pernah mengalaminya dan merasakannya ketika aku masih membela tim lain,” Joselu menambahkan jelang final Liga Champions melawan Borussia Dortmund.

(rin/yna)

Sumber: https://sport.detik.com

Scroll to Top